PSLH-SDA Universitas Mulawarman menggelar Pelatihan Publik Speaking dan Pelayanan Prima

PSLH-SDA Universitas Mulawarman  menggelar Pelatihan Publik Speaking dan Pelayanan Prima, Sabtu, 5 Juli 2025. Bertempat di Gedung PSLH-SDA Universitas Mulawarman. Kegiatan ini berlangsung sehari yang di ikuti seluruh staf PSLH-SDA Universitas Mulawarman dan beberapa peserta dari PT. Laboratorindo Alam Bestari (PT LAB) Samarinda dengan narasumber Ibu Leliyana Andriyani, S.Ikom., C.PS. (Humas dan Protokoler PT. Kaltim Melati Bhakti Satya).

Dalam sambutannya Dr. Ir. Samsul Rizal, S.Pi, M.Si., IPM selaku Kepala Pusat Studi Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam (PSLH-SDA) Universitas Mulawarman mengatakan tujuan diadakan pelatihan Publik Speaking dan Pelayanan Prima ini adalah sebagai bentuk peningkatan SDM di unit kerja PSLH-SDA serta bagian dari SOP dan sebagai pendukung pelaksanaan kegiatan pelatihan pada LPK AMDAL PSLH-SDA.

Dimana nantinya apabila Akreditasi LPK AMDAL PSLH-SDA ini akan terbit maka harus siap bersaing dengan LPK-LPK lainnya yang sudah mapan seperti LPK UGM dan LPK UNHAS dan harapan kedepannya nanti PSLH-SDA UNMUL bisa menjadi Center of Excellence (CoE) di Kalimantan.

Tak lupa juga, Kepala Pusat Studi Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam (PSLH-SDA) Universitas Mulawarman mengucapkan terima kasih sekali atas partisipasinya dan kehadirannya kepada peserta. “Dan harapannya semoga melaui pelatihan ini bisa membawa berkah kepada kita semua dan juga memberikan manfaat,” pintanya.

Scroll to Top